Kamis, 25 Februari 2016

Ulundanu Beratan Tabanan Bali

Lanjut lagi mengunjungi wisata yang lain di bali,.
Hmmm di bali ini selain terkenal sama pantainya, pura-pura nya pun sangat terkenal,.
Nah pura ini ada di uang kertas indonesia yang bernominal 50.000. Hayo cek cek..


Tiket masuk wisata ulundanu beratan ini cuma IDR 10.000,- udara disini adem, segar dan nyaman banget, beda banget sama Tanah lot yang aku posting sebelomnya, hhehe...


Setelah beli tiket pasti melewati gerbang kecil ini dulu, nah bisa selfie disini buat buktiin kamu udah pernah kesini.hehe..


Jadi setelah dari tanah lot aku dan keluarga main ke pura ulundanu ini, pas nyampe tiba2 hujan gerimis, emang sih sebelom nyampe sini juga udah mendung tapi aku mikirnya mendung ini karena emang udah sore dan cuaca disini beda sama daerah pantai, eh taunya terjadi lah hujan.

Di pura ulundanu ini ada yang menawarkan sewa payung, satu payung IDR 10.000,- jadi gak masalah klo nggak bawa payung. Tapi aku udah sewa payung pas masuk tau2 hujan nya reda hhihi..
Nggak apa2 deh jadi rejekinya mas2 payung.


Kok beda pura nya di gambar sama yang ini?
Hmm ini bukan pura ulundanu beratan nya, ini hanya anak nya pura kok, lebih mirip dengan candi sih, nah candi ini masih dipakai untuk tempat ibadah. Pura ulundanu beratannya masih ada di dalam melewati gerbang besar dulu.


Nah.. ini adalah pura ulundanu beratan, yang terletak dipegunungan dekat bedugul. Nggak sembarang orang bisa masuk ke pura ini, biasanya yang boleh masuk pura itu hanya untuk orang yang mau beribadah atau sedang mengadakan upacara persembahan.


Permasalahan yang sering terjadi selama jalan2 itu adalah "susah banget buat foto lengkap". itu yang aku rasain, aku jalan berempat, dan setiap foto itu klo nggak sendiri, berdua atau bertiga, nah kalau mau berempat pasti harus minta tolong orang dulu (klo nggak mau selfie).



Berwisata ke pura ulundanu beratan ini nggak akan bikin kaki lelah, jadi mau itu anak kecil sapai orang dewasa bisa kesini dan menikmati tempat wisata ini. Selain berwisata melihat pura dan danau, disini juga bisa berwisata air di danaunya, disini ada penyewaan jetski dan kapal untuk mengelilingi danau, tapi sayang aku nggak sempat mencoba keliling danaunya karena harus lanjut melihat danau satu lagi, yaitu danau buyan.


Jangan lupa sempatin selfie di jalan setapak ini, pohon dipinggiran jalannya seperti terowongan pohon, hehe.. dan tempat ini juga menuju pintu keluar pura, nah setelah keluar dari pura ini, bisa sambil melihat lihat jualan warga sekitar.

Bahagia sekali perjalanan ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar